Sistem operasi paling baru bikinan Google, Android 13 kini hadir di lebih banyak smartphone Samsung di Tanah Air. Hal ini terlihat dari pembaruan antarmuka anyar khas Samsung, OneUI 5.0 berbasis Android 13 yang sudah tersedia dan bisa diinstal pada sejumlah ponsel Galaxy, baik flagship dan kelas menengah (mid-range). Samsung Indonesia memastikan, per hari ini, Senin (21/11/2022), ada delapan perangkat Samsung Galaxy di Indonesia yang sudah bisa men-download update OneUI 5.0 berbasis Android 13.

Berikut daftar HP Samsung di Indonesia yang sudah kebagian Android 13:
– Samsung Galaxy S22
– Samsung Galaxy S22 Plus
– Samsung Galaxy S22 Ultra
– Samsung Galaxy S21
– Samsung Galaxy S21 Plus
– Samsung Galaxy S21 Ultra
– Samsung Galaxy Z Fold 4
– Samsung Galaxy A73 5G

Sebagaimana diwartakan sebelumnya, trio Samsung Galaxy S22 series menjadi lini ponsel Samsung pertama yang kebagian update OneUI 5.0 berbasis Android 13 pada 1 November lalu. Selanjutnya, Samsung menyusul menggelontorkan update tersebut ke lima ponsel Galaxy lainnya secara bertahap sepanjang bulan November ini. Pantauan KompasTekno, ponsel mid-range Samsung Galaxy A73 5G juga baru menerima update OneUI 5.0 hari ini. Karena sudah berbasis Android 13, nantinya, saat pemilik 8 model ponsel Galaxy di atas melakukan update OneUI 5.0, sistem operasi di ponsel Samsung juga akan otomatis ditingkatkan (upgrade) dari Android 12 ke Android 13.

Android 13 sendiri merupakan sistem operasi paling baru dari Google. OS penerus Android 12 ini pertama kali hadir di smartphone Google Pixel pada Agustus 2022.

sumber: https://tekno.kompas.com/